Lompat ke isi utama

Berita

Perkuat Sinergi, Bawaslu Indramayu Jalin Koordinasi dengan Polres

Perkuat Sinergi, Bawaslu Indramayu Jalin Koordinasi dengan Polres

Perkuat Sinergi, Bawaslu Indramayu Jalin Koordinasi dengan Polres, foto : VQ

Indramayu – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Indramayu melakukan koordinasi dan silaturahmi dengan jajaran Polres Indramayu pada Kamis, 18 Desember 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Mapolres Indramayu sebagai bagian dari upaya penguatan kelembagaan pada masa non-tahapan Pemilu.

Ketua Bawaslu Kabupaten Indramayu, Ahmad Tabroni, menyampaikan bahwa masa non-tahapan Pemilu merupakan momentum strategis untuk memperkuat kesiapan lembaga dalam menghadapi tahapan Pemilu dan Pemilihan mendatang. Menurutnya, penguatan koordinasi lintas sektor menjadi kunci agar seluruh tahapan dapat berjalan dengan baik.

Ahmad Tabroni menekankan pentingnya sinergi antara Bawaslu Kabupaten Indramayu dan Polres Indramayu dalam menjaga stabilitas demokrasi, keamanan, serta ketertiban masyarakat. Sinergi tersebut juga dinilai penting dalam upaya pencegahan potensi pelanggaran pemilu dan konflik sosial sejak dini.

Dalam pertemuan tersebut, Bawaslu Kabupaten Indramayu menyatakan komitmennya untuk terus mengedepankan upaya pencegahan melalui kegiatan edukasi, sosialisasi, serta penguatan peran serta masyarakat. Upaya tersebut diharapkan dapat berjalan optimal dengan dukungan dan koordinasi lintas sektor bersama Kepolisian.

Lebih lanjut, Bawaslu Kabupaten Indramayu dan Polres Indramayu juga menegaskan pentingnya kesiapan bersama dalam menghadapi tahapan Pemilu mendatang, baik dari aspek pengawasan, keamanan, maupun penegakan hukum terpadu. Dengan kesiapan tersebut, setiap tahapan Pemilu diharapkan dapat berlangsung secara jujur, adil, dan demokratis.

Pertemuan tersebut dihadiri oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Indramayu Ahmad Tabroni bersama anggota Bawaslu, yakni Supriadi, Ivan Sagito, Dede Irawan, dan M. Saprudin. Sementara dari pihak Polres Indramayu, kegiatan diterima langsung oleh Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang, S.H., S.I.K., M.Ik., didampingi Wakapolres Indramayu Kompol Tahir Muhiddin, S.E., S.I.K., M.M., serta Kasat Intelkam Polres Indramayu AKP Saefulloh, S.H., M.A.P.

Melalui koordinasi dan silaturahmi ini, Bawaslu Kabupaten Indramayu dan Polres Indramayu berkomitmen untuk terus menjaga komunikasi, koordinasi, dan kerjasama kelembagaan secara berkelanjutan sebagai bagian dari upaya memperkuat demokrasi di Kabupaten Indramayu.

penulis : vikyi noviandi

editor : aas adiwijaya