Bawaslu Indramayu Raih Penghargaan Lembaga Informatif
|
Dalam rapat koordinasi pelaksanaan produk hukum bagi Bawaslu Kabupaten/Kota se-Jawa Barat, Jumat (17/12/2021) di Garut, Anggota Bawaslu Kabupaten Indramayu, Chaidar, selaku Koordinator Divisi Hukum, Humas, Data dan Informasi menerima piagam penghargaan lembaga informatif kategori lembaga publik vertikal dari Komisi Informasi Publik Provinsi Jawa Barat. Piagam diserahkan oleh Anggota Bawaslu Provinsi Jawa Barat, H.M. Wasikin Marzuki.
Sebelumnya, dalam acara penganugrahan yang di selenggarakan di Gedung Sate, Jalan Diponegoro Bandung (Senin, 6 Desember 2021), Anggota Bawaslu Provinsi Jawa Barat Loli Suhenti, menerima secara simbolis piagam penghargaan dari Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat.Sementara itu, sesuai undangan, Koordinator Divisi Hukum, Humas Data dan Informasi Bawaslu Indramayu, Chaidar, mengikuti acara Penganugrahan Komisi Informasi secara Virtual di Kantor Bawaslu Indramayu
"Penganugerahaan ini menjadi trigger Bawaslu Kabupaten Indramayu untuk terus meningkatkan pelayanan dan pengelolaan informasi publik yang terbuka, akuntable dan mudah diakses masyarakat, ini merupakan upaya dalam mewujudkan visi Bawaslu, yakni menjadi lembaga pengawas Pemilu yang tepercaya". ungkapnya.
Penulis : Budi Editor : Aas Foto : Dok. Humas Bawaslu Prov. Jabar