Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Indramayu Hadiri Rapat Pleno Rekapitulasi DPT

Anggota Bawaslu Kabupaten Indramayu, Supriadi, selaku Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas (P2H) menghadiri rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih tetap (DPT) tingkat Kabupaten Indramayu, Rabu (21/06/2023) di Aula Hotel Prima, Indramayu.

Supriadi mengatakan Bawaslu Kabupaten Indramayu memberikan beberapa masukan kepada KPU Indramayu untuk dijadikan saran perbaikan dalam DPT.

“dari hasil pengawasan pencermatan daftar pemilih sementara hasil perbaikan (DPSHP) akhir, pemilih tidak memenuhi syarat (TMS) masih terdata dalam daftar pemilih, diantaranya pemilih yang meninggal dunia, pemilih yang salah penempatan TPS, pemilih berstatus pekerja migran Indonesia (PMI), pemilih dibawah umur, pemilih pindah domisili dan masih didapati juga pemilih ganda”, jelasnya

[caption id="attachment_2644" align="aligncenter" width="1600"] Penyerah Berita Acara Pleno Penetapan DPT Pemilu Tahun 2024 (Dok. Humas Bawaslu Kabupaten Indramayu)[/caption]

Selain pemilih TMS, lanjut Supriadi, masih terdapat pula pemilih yang memenuhi syarat (MS) namun belum masuk dalam daftar pemilih.

Melalui saran perbaikan yang disampaikan,  Bawaslu Kabupaten Indrmayu meminta KPU Kabupaten Indramayu untuk menghapus data pemilih yang TMS dan memasukan data pemilih yang MS serta memastikan data pemilih di TPS Khusus Pondok Pesantren Al Zaytun, Desa Mekarjaya Kecamatan Gantar.

Rapat pleno sempat ditunda beberapa waktu untuk memasukan data saran perbaikan yang disampaikan Bawaslu Kabupaten Indramayu. Akhirnya, KPU Indramayu menetapkan DPT Pemilu tahun 2024 di Indramayu sejumlah 1.373.770.

Rapat pleno dibuka langsung oleh Ketua KPU Indramayu, Ahmad Toni Fatoni, dihadiri perwakilan forkopimda, jajaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Partai Politik peserta Pemilu Tahun 2024. Hadir, Ketua Bawaslu Kabupaten Indramayu, Nurhadi, bersama Anggota Bawaslu Jabar, H.Wasikin Marzuki.

(Syafii/Aas)

Tag
BERITA
PENGAWASAN